Add New Rule
Last updated
Last updated
Saat membahas rule management akan selalu terkait dengan penambahan rule channel baru. Lalu, kapan Anda perlu menambahkan rule channel? Yaitu, setelah Anda menambahkan channel baru pada halaman Integration atau ketika Anda menambahkan channel atau grup ke LOB tertentu, sehingga Anda juga perlu menambahkan rule channel baru di menu Customer Service > Rule Management.
Misalnya, setelah Anda menambahkan channel live chat baru di halaman Integration, Anda perlu menambahkan rule channel baru dari live chat tersebut dengan mengklik tombol '+ New Rule', pilih channel live chat pada pop-up dengan mengklik tombol 'Add Channel' (). Masukkan nama dari rule channel yang akan Anda buat dan max assignment dari channel tersebut lalu, Anda dapat mengklik tombol 'save'.
Penjelasan Komponen:
Jika rule channel baru berhasil ditambahkan, rule tersebut akan muncul di daftar distribution rules.
Rule yang telah Anda buat akan aktif setelah Anda mengklik tombol 'Rule Out of Sync'. Untuk penjelasan lebih lanjut, Anda dapat melihat halaman ini.
Nama | Deskripsi |
---|---|
Rule Name
Nama dari rule channel yang akan dibuat
Group
Group dari rule channel yang akan dibuat (field ini akan otomatis terisi sesuai dengan grup dari user itu sendiri. Misal, user Anda berada di grup 'product' maka, jika anda membuat rule baru, grup Anda akan otomatis terisi dengan 'product'. Namun, jika Anda masuk sebagai Administrator, Anda dapat mengatur grup pada rule channel secara bebas sesuai dengan group yang ada pada daftar tab Group di halaman User Management).
Max Assignment
Untuk mengatur jumlah tiket yang akan masuk ke rule channel tersebut